Hero Baru Terizla, Hero Fighter Paling OP Mobile Legends

Hero Baru Terizla Mobile Legends - ruanggadged.com, Moonton kembali merilis hero baru di server Advance, dia adalah Hero Terizla. Hero baru Mobile Legends Terizla ini masuk dalam role Fighter dengan spesialist Damage/Burst Damage. Jadi dengan Spesialist seperti itu, hero Terizla tentu memiliki Skill dengan Damage yang sangat besar asalkan pemilihan Build Hero Terizla dipilih dengan pilihan yang benar.

Baca Juga: Tanggal Rilis Hero Terizla ke Server Global Mobile Legends

Hero baru Terizla ini salah satu hero yang akan rilis ke server global ml setelah hero Esmeralda, Esmeralda sendiri akan keluar ke server global pada tanggal 3 April 2019 mendatang. Jadi, pada server Advance sementara ada tiga hero baru yang siap keluar ke server ori mobile legends. Nah, ketiga hero tersebut akan saya bahas pada artikel selanjutnya.

Saat ini hero Terizla bisa kamu gunakan secara Gratis pada server Advance, asalkan kamu bermain dalam mode Classic maupun Ranked. Nah, jika kamu penasaran dengan hero baru Mobile Legends Terizla ini, silahkan masuk dalam advance server mobile legends sekarang.

hero baru terizla mobile legends

Nah, kali ini akan saya berikan pengertian dari tiap-tiap skill yang dimiliki hero Terizla. Seperti apa skill nya dan berapa besar Damage yang dihasilka dari skill-skill Terizla, berikut ulasanya.

Skill-Skill Hero Terizla Mobile Legends


Skill Pasif - Chaotic Barrier

Ketika HP Terizla berada dibawah 30%, dia akan memanggil energy Chaos untuk melindungi tubuhnya. Damage yang diterima di luar jarak 3 yard berkurang sebesar 60%, dan setiap 1% tambahan Attack Speed akan diubah menjadi 2 Physical Damage.

Skill Aktif 1 - Revenge Strike

Hero Terizla membelah tanah dan retakan tanahnya akan menyebar, memberikan 300(+33) Physical Damage. Setelah retakan tanah mengenai target pertama, retakan tersebut akan melakukan Drill pada target dan menyebabkan efek slow sebesar 40%. Pada saat yang sama, Movement Speed Terizla akan meningkat sebesar 25%, berlangsung selama 3 detik. Retakan tanah tanah pada target akan meledak, memberikan 300(+33) Physical Damage.

Skill Aktif 2 - Execution Strike

Terizla mengayunkan Hammer dalam area berbentuk kipas dan mengeluarkan energynya sebanyak 3 kali secara terus meneru. Dua ayunan pertama akan memberikan 300(+209) Physical Damage kepada lawan. Sedangkan ayunan ketiga akan memberikan 300(+322) Physical Damage kepada lawan dan menyebabkan efek slow sebesar 30% (efek slow ini dapat di-Stack)

Skill Aktif 3 Ultimate - Penalty Zone

Hero baru Terizla akan melompat ke area yang telah ditentukan untuk melakukan Smash Down, memberikan 300(+161) Physical Damage dan menyebabkan efek slow sebesar 80%. Sementara itu, dia memanggil Scaffold, yang akan mengeluarkan Hook untuk menjangkau lawan dan menarik target sekali untuk jangka waktu tertentu, dan memberikan 150(+48) Physical Damage.

Dari diskripsi skill-skill yang di miliki hero Terizla ini jelas hero baru Mobile Legends ini sangat OP dan wajib kamu Banned di mode Draft Pick jika hero ini sudah resmi rilis atau keluar ke server global ML.

Baca Juga: Wajib Pakai! Build Terbaik dan Mematikan Hero Terizla Mobile Legends

Kelebihan dari hero Terizla sendiri adalah semua skill aktif hero ini menyebabkan efek Slow, jadi jika dipakai untuk War hero ini akan bisa menjadi penghancur hero musuh. Damage nya pun sangat tinggi, jadi hero baru Fighter ini sangat cocok bagi kamu yang ingin push rank.

Namun, sayangnya ada kekurangan dari hero baru Terizla ini yaitu basick Attack yang cukup lambat, jadi jika duel satu vs satu dengan hero Marksman maupun Assassin jika tidak menggunakan skill maka akan susah untuk mengalahkannya. Jadi hero ini bergantung pada skill-skillnya. Usahakan jika membuild hero ini pakailah gear yang memiliki opsi Attack Speed agar Basick Attack hero Terizla bisa lebih cepat.

Bagimana? Apa kamu penasaran dengan hero baru Terizla Mobile Legends ini? Jika ingin menggunakan hero ini segeralah masuk dalam server Advance, mumpung hero ini lagi Gratis.

Demikianlah ulasan mengenai Hero Baru Terizla, Hero Fighter Paling OP di Mobile Legends, semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian semua. Terima kasih.

Postingan populer dari blog ini

Magnetic Disk, Pengertian, Bagian dan Karakternya, Lengkap!

Cara Terbaru Membajak Facebook Orang Lain

Download Real Drum + Kendhang Mod Apk Terbaru